Dibuka lg forum wapmaster di mari yuk gabung!

Guitar Merekam Akustik
Gitar akustik memang sering digunakan untuk jenis musik apapun. Baik sebagai rhythm atau solo. Semoga tips ini bisa membantu dalam proses merekam gitar akustik.

Metode Miking

Akustik ruangan cukup memberi pengaruh, pilihlah ruangan yang senyap dan terisolasi dari bising sekeling.

Gunakan mikrophone langsung didepan gitar itu sendiri. Bukan tidak mungkin menggunakan mic dynamic seperti Shure SM57, namun mic condenser dengan polar pattern tertentu juga sering digunakan karena dapat menangkap suara dari seluruh body sampai ke top end dan "spirit" dari dawai. Lebih disukai lagi mic yang ber-diaphragma lebar seperti AKG414 atau Neuman U87, walaupun hasil suara yang lebih baik dapat diperoleh dengan mic kecil seperti AKG451 atau AKG C1000S.

Penerapan dengan dua mic sekaligus juga bisa dilakukan. Kita bisa mencampur keduanya menjadi suara mono atau mem-pann menjadi stereo. Metode ini sebaiknya menggunakan dua mic condenser, satu kearah neck (condenser berdiafragma kecil) tepatnya didepan fret ke 12 untuk menangkap sound top end. Dan yang satu kearah body (condenser berdiafragma lebar) tepatnya diantara soundhole dan bridge untuk menangkap sound warmth dari body gitar.

Untuk me-mix headphone, gunakan headphone yang tertutup dengan set level suara yang tidak terlalu keras. Hal ini bertujuan untuk meminimalkan kebocoran suara. Karena jika terlalu keras biasanya suara snare dan hi-hat dapat tertangkap oleh mic yang sensitive.

Posisi Mic

Dalam menggunakan mic didepan gitar, ada tiga faktor yang mempengaruhi, yaitu:

  1. Jarak horisontal mic terhadap gitar, jika terlalu dekat akan mempengaruhi porsi suara gitar yang direkam. Sedang jika terlalu jauh, akan lebih banyak efek ruangan yang terekam. Penempatan yang tepat memungkinkan mic menangkap seluruh suara gitar, karena suara gitar yang ditangkap mic bukan hanya dari soundhole-nya saja, tapi juga getaran kayunya. Biasanya mic ditempatkan berjarak sekitar 18 inci dari gitar, namun jika menginginkan sound yang lebih kering, tempatkan mic berjarak 6-8 inci.
  2. Posisi yang berporos pada dawai gitar, ini merupakan faktor utama untuk mendapatkan tone yang bervariasi. Namun mic yang ditempatkan langsung didepan soundhole akan menangkap low end boom. Ini bisa dikurangi dengan menarik mic kearah neck gitar, walau akan mengurangi suara dari body gitar. Untuk mengawali tempatkan mic pada posisi tengah antara soundhole dengan fret ke 12, setidaknya ini akan memberikan tonal balance yang baik, dan anda masih bisa menggeser kearah yang menurut anda menghasilkan sound style anda. Sedikit saja perubahan posisi dapat memberi perbedaan suara yang besar.
  3. Sudut kemiringan mic baik vertikal atau horisontal, ini bisa memberi pengaruh pada tone. Bila posisi mic ditengah-tengah antara soundhole dan fret 12 sudah menghasilkan tone yang memadai, tinggal mencari sudut yang tepat terhadap dawainya. Seperti,
    • Mengarahkan kapsul mic kearah headstock gitar, ini bisa mengurangi suara "boom" dari soundhole.
    • Membuat sudut yang mengarah tepat pada fret 12, ini yang lebih sering digunakan.
    • Melakukan adjust pada sudut vertikal mic, ini dapat merubah tonal balance antara bass dan treble.
    • Menempatkan mic dengan kemiringan kapsul mic mengarah ke dawai bass, ini dapat menghasilkan suara lebih ngebass, begitu pula sebaliknya.

Eq dan Compression

Setelah mencoba berbagai posisi mic namun belum mendapat suara yang mendekati aslinya, mau tidak mau harus menggunakan equalisasi. Selalu lakukan filter terhadap frekuensi yang terlalu rendah dengan hi pass filter (biasanya sudah terdapat pada mixer), untuk meminimalkan suara "boom" yang tidak diinginkan, juga ini dapat menghilangkan rumble yang disebabkan stand mikrophone. Pemotongan frekuensi midrange yang dimulai dari 400 sampai 600Hz dapat mengurangi sound yang "keruh". Dan untuk membuat frekuensi atasnya lebih "berkilau" sedikit penambahan pada 15kHz akan membantu.

Sering ketika sound gitar akustik dipadukan dengan unsur ritme lainnya, dia akan terdengar pelan dan tenggelam. Untuk itu lakukan proses Eq pada frekuensi yang lebih tinggi, namun tetap menjaga frekuensi rendah dan midrangenya agar sound terdengar tetap alami tapi tidak tenggelam.

Sedikit pengkompresan bisa saja dilakukan untuk menjaga agar sinyal menjadi lebih konsisten. Namun juga jangan over melakukannya. Cukup hanya beberapa dB semestinya sudah mencukupi.

Metode Direct

Banyak juga gitar akustik yang sudah dilengkapi pickup piezo untuk menghasilkan volume suara yang lebih kuat saat live. Namun pada saat rekaman, menggunakan pickup piezo juga bisa menjadi metode sederhana yang hanya dihubungkan ke DI Box lalu mixer, atau langsung ke input instrument pada mixer. Pickup ini terkadang menghasilkan suara kasar atau tajam. Untuk itu perlu dilakukan pemotongan pada hi-mid yang berkisar pada frekuensi 2 sampai 6kHz. Metode ini memang tidak rumit seperti miking, namun hasil suara sangat dipengaruhi kualitas gitar atau pickup apa yang digunakan. Karena kualitas gitar atau pickup jenis ini memang bervariasi.

Layering Part

Rhythm gitar akustik akan terdengar "wah" bila suaranya di double. Salah satu cara melakukannya adalah dengan bermain dan merekam dua kali dengan sound yang sama dan ditempatkan pada track yang berbeda akan menghasilkan dua performance. Kemudian panning yang satu kekiri dan yang satunya lagi ke kanan. Maka hasil rekamannya akan terdengar lebar.

Perlu diingat

  1. Jika pemain gitar menggunakan pick untuk memetik gitar, maka gunakanlah pick yang lebih soft. Hal ini agar dapat diminimalkan tertangkapnya suara pick oleh mic.
  2. Untuk mendapatkan sound yang lebih bright di ruangan berkarpet, tempatkanlah sebuah papan tepat dilantai depan gitar, pantulan tersebut akan membuat suara lebih bright.
  3. Bila dana anda termasuk yang low budget, anda bisa menggunakan mic yang tidak terlalu mahal seperti buatan Tandy PZM, tempatkan setinggi posisi gitar dan beberapa inci di depannya.


Page directory
0123456789101112

«««««««««««»»»»»»»»»»»
Hits this page
Today: +1
This week: 1
This month: 1
Total: 74911

«««««««««««»»»»»»»»»»»

Pair of Vintage Old School Fru